PENILAIAN KINERJA KEPALA SEKOLAH TAHUN 2023

Penilaian Kinerja Kepala Sekolah (PKKS) tahun 2023 merupakan kegiatan rutin tahunan untuk menilai kinerja dari kepala sekolah, karena kepala sekolah yang profesional dapat merumuskan sebuah mutu lulusan dari sekolah yang dipimpinnya. Penilaian ini juga berlaku untuk kepala sekolah SMP PGRI 5 Denpasar (I Made radita Berata, S.Pd) di wilayah kecamatan Denpasar Utara Kota Denpasar

Penilaian Kinerja Kepala Sekolah (PKKS) merupakan proses pengumpulan, pengolahan, analisis dan interpretasi data tentang kualitas kerja Kepala Sekolah dalam melaksanakan tugas pokoknya. Adapun standar minimal prosedur tugas Kepala Sekolah adalah sebagai pendidik, administrator, supervisor, pemimpin, inovator, dan motivator. Sementara tujuan dari diadakannya PKKS ini salah satunya adalah untuk memperoleh data tentang pelaksanaan tugas pokok, fungsi, dan tanggung jawab kepala sekolah dalam melaksanakan fungsi-fungsi manajerial dan supervisi pada sekolah yang dipimpin

Penilaian Kinerja Kepala Sekolah di SMP PGRI 5 Denpasar Tahun 2023 dilaksanakan  Selasa, 24 Oktober 2023 oleh Pengawas Sekolah ditunjuk oleh Dinas Pendidikan kepemudaan dan Olaharaga Kota Denpasar yaitu Dra. Ni Nyoman Kartiniasih, M.Pd. PKKS tahun ini bertempat di Aula Gedung Barat SMP PGRI 5 Denpasar. PPKS Tahun 2023 dihadiri oleh Ketua Pengurus YPLP PGRI Kota Denpasar Bapak Drs. I Nengah Madiadnyana, M.M, Pembina SMP PGRI 5 Denpasar Ibu I Gusti Ayu Seniwati, S.Sn dan Ketua Komite Bapak I Made Restu Pribadi,

Sistem PKKS tahun ini berbeda dengan tahun lalu. Selain pengisian nilai pada aplikasi PKKS dan pemenuhan bukti fisik, ada beberapa instrumen yang harus diunggah melalui google drive yang alamatnya dibuatkan pengawas. Penilain Kemudian dilakukan dengan Melakukan Presantasi dihadapan pengawas yang diselingi dengan sesi Tanya jawab

Penilaian Kinerja Kepala Sekolah (PKKS) Tahun 2023 meliputi 4 kriteria yaitu Kompetensi Pengembanagn diri sendiri dan orang lain, Kompetensi Kepemimpinan dan Pembelajaran , Kompetensi Kepemimpinan dan Manajemen Sekolah , dan Kompetensi Kepemimpinan dan Pengembangan Sekolah.

Bapak I Made Radita Berata, S.Pd dalam PKKS Tahun 2023 didampingi oleh Wakil Kepala Sekolah I Nyoman Sugita yang sekaligus sebagai Ketua TIM PKKS SMP PGRI 5 Denpasar Tahun 2023.

Kepala sekolah dan para guru bersyukur dan menyampaikan terima kasih atas pelaksanaan penilaian, bimbingan, serta masukan dari pengawas. Harapan kepala sekolah di tahun mendatang pelaksanaan PKKS lebih baik, dan pengetahuan guru lebih meningkat kolaborasi dan kekompakan tetap terjaga. Pertemuan diakhiri dengan pengambilan foto bersama di Aula Sekolah sekolah dan ramah tamah di ruang kepala sekolah. (Wayan Sumardika)